Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi buka suara soal aksi premanisme ormas yang mengacak-acak kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi pada Selasa (18/3/2025).Dedi Mulyadi menyebut bahwa aksi ormas acak-acak Kantor Dinkes Bekasi itu tidak bisa dibiarkan, dan tidak cukup diselesaikan hanya dengan permintaan maaf. Menurutnya, harus ada langkah-langkah hukum untuk menanggulangi kejahatan jalanan di wilayahnya.Mengantisipasi maraknya aksi premanisme, seperti yang terjadi belakangan ini, Dedi Mulyadi pada Jumat (21/3/2025) mengatakan pihaknya akan membentuk Satuan Tugas (satgas) Anti-Premanisme.Simak selengkapnya dalam video berikut!Penulis Naskah: Bernadetha Nadia Deni AnandaNarator: Bernadetha Nadia Deni AnandaVideo Editor: Bernadetha Nadia Deni AnandaProduser: Holy Kartika Nurwigati SumartiningtyasMusik: Sinister - Anno Domini Beats#Politik #Pemerintah #DediMulyadi #KantorDinkesBekasi #Ormas