Sekelompok aktivis memasang tenda di depan Gerbang Pancasila Gedung DPR dalam rangka menolak pengesahan RUU TNI, Kamis (20/3/2025).Salah satu aktivis, Cinta (bukan nama sebenarnya), mengatakan, mereka telah berkemah di sana sejak tengah malam.Mereka mengaku beberapa kali diusir oleh petugas, karena disebut mengganggu objek vital nasional.Pantauan Kompas.com, tenda masih berdiri hingga pukul 09.30 WIB. Sejumlah petugas kepolisian berjaga di sekitar lokasi.Sementara itu, para aktivis memantau ke sekitar lokasi sembari duduk-duduk di bawah terik matahari.Simak selengkapnya dalam tayangan berikut ini!Video Jurnalis: Xena OliviaPenulis Naskah: Xena OliviaProduser: Nursita SariVideo Editor: Xena Olivia#politik #pemerintah #RUUTNI #DemoTolakRUUTNI #DPR ##vjlab