Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Jokowi Sidak Kantor Pajak dan Tegaskan Sudah Lapor SPT

hukum&politik
10 Maret 2023, 12:00 WIB

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Surakarta, Kota Surakarta, Provinsi Jawa Tengah, pada Kamis (9/3/2023).

Kunjungan Jokowi bertujuan mengecek secara langsung kegiatan penyampaian Surat Pemberitahuan Tahunan (SPT) tahun 2022 oleh masyarakat.

Ia pun mengaku kaget masih banyak masyarakat yang mengantre di kantor itu,

“Saya kaget, yang antre masih banyak padahal kan kita bisa e-Filing dari rumah, online dari rumah," ujar Jokowi.

Jokowi pun mengaku bahwa dirinya telah melaporkan SPT miliknya.

Presiden mengungkapkan, hingga 9 Maret 2023, sebanyak 6,6 juta wajib pajak telah menyampaikan SPT.

Menurut Jokowi, angka tersebut meningkat dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang hanya mencapai 5,4 juta dalam periode waktu yang sama.

Simak selengkapnya dalam video berikut.

Video Editor: Carissa Lois Tracy

Produser: Adisty Safitri

Musik: Time to Spare - An Jone

#JokoWidodo #SPT #KPPPratama #QuoteHighlight #JernihkanHarapan

Jelajahi Tentang

Kompas.com Play

Lihat Semua

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Terkait
Komentar

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Tulis komentar Anda...
Video Terkini
Jelajahi