Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi menyebut Jawa Barat sebagai "minimarket" bencana karena banyak faktor di Jabar yang turut menjadi penyebab bencana.Karena itu, dia hendak memasang banyak radar pendeteksi bencana. Dedi pun meneken perjanjian kerja sama dengan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) untuk memasang alat radar deteksi bencana alam."Jawa Barat itu kan daerah, kalau bahasa Pak Mendagri, itu 'minimarket' bencana. Maka saya harus banyak pasang radar anti-bencana," kata Dedi saat ditemui di kantor BMKG, Jakarta, Rabu (12/3/2025).Informasi selengkapnya dapat disimak dalam video berikut. Video Jurnalis: Rizky Syahrial Penulis Naskah: Rizky SyahrialVideo Editor: Rizky SyahrialProduser: Nursita Sari #politik #pemerintah #dedimulyadi #JabarMinimarketBencana #BanjirJabar ##vjlab