Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Detik-detik Gunung Merapi Muntahkan Awan Panas Sejauh 1,6 Kilometer

teknologi
14 Maret 2023, 10:56 WIB

Gunung Merapi di perbatasan Jawa Tengah dan DIY, kembali mengeluarkan awan panas guguran sejauh 1,6 kilometer ke arah Kali Krasak pada Selasa 14 Maret 2023 pada pukul 05.59 WIB.

Aktivitas Gunung Merapi tersebut terekam dalam video pantauan Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi, yang diunggah di Twitter BPPTKG.


Awan panas guguran yang membawa abu vulkanik tersebut, bertiup ke arah tenggara. 


Menurut Kepala BPPTKG Agus Budi Santoso, terjadi peningkatan aktivitas erupsi Gunung Merapi hingga Selasa.


 Ia mengatakan, gunung berapi tersebut masih meluncurkan awan panas dengan jarak lebih dari 1 kilometer. 


Oleh sebab itu, hujan abu masih terjadi di wilayah di sekitar Gunung Merapi. 


Wilayah yang masih mengalami hujan abu adalah bagian tenggara sampai timur ke arah Kabupaten Klaten dan Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah.


Penulis: Yefta Christopherus Asia Sanjaya

Video Editor: Sherly Puspita


#aigenerated #jernihkanharapan #jernihmelihatdunia


Catatan:

Video ini menggunakan virtual host yang dibuat dengan aplikasi kecerdasan buatan.

Jelajahi Tentang

Kompas.com Play

Lihat Semua

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Komentar

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Tulis komentar Anda...
Video Terkini
Jelajahi