Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Survei Litbang Kompas: Ini Sosok Capres Pilihan Gen Z

hukum&politik
27 Februari 2023, 11:49 WIB

Hasil survei Litbang Kompas terkini menunjukkan preferensi calon presiden (capres) pilihan Generasi Z tertuju pada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Dalam jajak pendapat itu, Ganjar memperoleh suara dari Generasi Z sebesar 28,8 persen disusul Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto 20,6 persen. "Adapun Ganjar Pranowo masih di posisi teratas dengan 28,8 persen suara," kata peneliti Litbang Kompas, Arita Nugraheni dikutip Harian Kompas, Senin (27/2/2023). Posisi ketiga, terdapat nama Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dengan 9,1 persen suara generasi Z. Mantan Gubernur DKI Jakarta menempati urutan berikutnya dengan 8,8 persen suara.


Sementara itu, di posisi lima terdapat mantan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa dengan suara 2,1 persen. Adapun Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menempati posisi enam dengan perolehan suara 1,2 persen. Posisi tujuh, ada nama Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno yang memperoleh 0,9 persen suara. Posisi delapan, yaitu Menteri Sosial Tri Rismaharini dengan 0,6 persen suara.


Simak selengkapnya dalam video berikut.


Penulis : Nicholas Ryan Aditya

Penulis Naskah: Musayadah Khusnul Khotimah

Narator: Musayadah Khusnul Khotimah

Video Editor: Menika Ambar Sari

Produser: Firzha Ananda Putri

Musik: Dusty Rhymes - Freedom Trail Studio

#SurveiLitbangkompas #surveikepemimpinannasional #CaprespilihanGenZ #JernihkanHarapan

Jelajahi Tentang

Kompas.com Play

Lihat Semua

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Komentar

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Tulis komentar Anda...
Video Terkini
Jelajahi