Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gerindra Legawa bila Anies Berpaling ke Parpol Lain pada Pilpres 2024

news
29 September 2022, 09:00 WIB

Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani mengaku, pihaknya legawa jika Anies Baswedan berpaling ke partai politik lain untuk mendapatkan tiket calon presiden (capres) pada Pemilihan Presiden 2024.


Diketahui, dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta 2017, Partai Gerindra menjadi parpol yang mengusung dan membantu memenangkan Anies.


Namun, Muzani mengatakan, para kader Gerindra selalu mengingat perjuangan mendorong Anies untuk menjadi Gubernur DKI Jakarta kala itu. 


Hal ini disampaikan Muzani saat ditemui di Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu (28/9/2022).


Diketahui, Anies telah menyatakan siap mengikuti Pilpres 2024 jika ada parpol yang mau mengusungnya.


Namanya digadang-gadang menjadi kandidat capres jika poros koalisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Demokrat, dan Partai Nasdem terbentuk.


Sebab, Anies telah menjadi salah satu kandidat capres yang bakal diusung Partai Nasdem.


Simak selengkapnya dalam video berikut ini.


Video Jurnalis: Nissi Elizabeth

Video Editor: Claudia Aviolola

Produser: Ira Gita Natalia Sembiring

Musik: Robots and Aliens-Joel Cummins


#AniesBaswedan #QuoteHighlight #KompasQuoteHighlight #JernihkanHarapan


Jelajahi Tentang

Kompas.com Play

Lihat Semua

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Terkait
Komentar

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Tulis komentar Anda...
Video Terkini
Jelajahi