Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Topan Krathon Landa Taiwan, Perkantoran dan Sekolah Tutup, 10.000 Warga Dievakuasi

news
3 Oktober 2024, 10:00 WIB

Topan Krathon menghantam wilayah selatan dan timur Taiwan dengan hujan lebat disertai angin kencang pada Rabu (2/10/9) pagi waktu setempat. Badan Cuaca Pusat (CWA) melaporkan Krathon berada 120 kilometer barat daya kota pelabuhan utama Kaohsiung pada pukul 15.00 waktu setempat. Topan ini membawa kecepatan angin berkelanjutan 162 kilometer (100 mil) per jam dan hembusan hingga 198 kpj.

Topan itu diperkirakan tiba di dekat Kaohsiung atau Tainan pada Kamis (3/10/2024) pagi, sehari lebih lambat dari perkiraan sebelumnya. Meski masih mengancam, status topan telah diturunkan dari kuat menjadi sedang.

Akibat bencana ini, kantor dan sekolah di seluruh pulau ditutup. Sekitar 10.000 orang telah dievakuasi dari daerah rawan sebagai tindakan pencegahan.

Simak selengkapnya dalam video berikut.

Penulis Naskah: Adinda Septia Berliana
Narator: Adinda Septia Berliana
Video Editor: Maria Utari Dewi
Produser: Farid Firdaus

Musik: Mysterious Strange Things - Yung Logos

#Taiwan #TopanKrathon #JernihMelihatDunia

Jelajahi Tentang

Kompas.com Play

Lihat Semua

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Terkait
Komentar

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Tulis komentar Anda...
Video Terkini
Jelajahi