Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Momen Pejabat Kemenkes Hindari Wartawan Usai Diperiksa KPK

news
12 September 2024, 19:05 WIB

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memeriksa eks Sekretaris Direktorat Jenderal Kefarmasian dan Alat Kesehatan Kementerian Kesehatan (Sesditjen Kemenkes) Arianti Anaya, Kamis (12/9/2024).


Arianti diperiksa sebagai saksi kasus korupsi Alat Pelindung Diri (APD) Covid-19.


Pantauan Kompas.com, Arianti turun ke lobi sekitar pukul 15.35 WIB. Wanita yang saat ini berperan sebagai Direktur Tenaga Kesehatan Kemenkes itu menggunakan blus warna krem dan hijab hitam yang dipadukan dengan celana hitam.


Setelah mengurus administrasi di resepsionis, Arianti berjalan ke arah sofa dan merunduk.


Saat berjalan keluar, ia didampingi asistennya sembari menutupi wajahnya dengan majalah. 


Selama berjalan dari lobi ke halaman depan KPK, Arianti tidak menjawab pertanyaan wartawan sama sekali. Bahkan, ia berlari sembari digandeng asistennya hingga masuk mobil dan melaju pergi.


Simak selengkapnya dalam tayangan berikut ini.


Video Jurnalis: Xena Olivia, Haryanti Puspa Sari 

Penulis Naskah: Xena Olivia

Produser: Abba Gabrillin 

Video Editor: Xena Olivia


#AriantiAnaya #KorupsiAPD #KPK #JernihkanHarapan


Jelajahi Tentang

Kompas.com Play

Lihat Semua

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Terkait
Komentar

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Tulis komentar Anda...
Video Terkini
Jelajahi