Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rebut 2 Medali Emas di Olimpiade Paris, Indonesia Salip Malaysia dan Thailand

news
9 Agustus 2024, 13:38 WIB

Kontingen Indonesia berhasil melejit ke posisi 28 di klasemen perolehan medali Olimpiade Paris 2024 pada Jumat (9/8/2024). Diketahui, kenaikan peringkat dari Kontingen Merah Putih didapatkan usai dua atlet Indonesia berhasil menyumbang medali emas di dua cabang olahraga (cabor) yang berbeda.

Dua atlet penyumbang medali emas tersebut adalah Veddriq Leonardo dari cabor panjat tebing dan Rizki Juniansyah di cabor angkat besi kelas 73 kg. Dengan demikian, hingga Jumat, Indonesia telah berhasil mengoleksi 3 medali dengan rincian 2 medali emas dan 1 medali perunggu.

Hasil ini membuat posisi Indonesia di klasemen perolehan medali Olimpiade Paris 2024 melejit naik ke posisi 28. Lantas, bagaimana klasemen perolehan medali Olimpiade Paris 2024 di negara lain?

Simak berita selengkapnya dalam video berikut!

Penulis : Alicia Diahwahyuningtyas
Penulis Naskah: Rizkia Shindy
Narator: Rizkia Shindy
Video Editor: Rizkia Shindy
Produser: Monica Arum

Musik: Top Of The Morning-TrackTribe

#OlimpiadeParis2024 #Olimpiade2024 #Olympics2024 #JernihkanHarapan

Jelajahi Tentang

Kompas.com Play

Lihat Semua

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Komentar

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Tulis komentar Anda...
Video Terkini
Jelajahi