Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kepala BP2MI Ungkap 5 Dalang TPPO yang Kirim WNI ke Singapura dan Kamboja, Termasuk Inisial T

news
29 Juli 2024, 21:10 WIB

Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Rhamdani mengungkapkan inisial dalang di balik tindak pidana perdagangan orang (TPPO) warga negara Indonesia (WNI) di luar negeri.

Benny mengungkapkan hal itu setelah diperiksa Bareskrim Polri terkait pernyataannya soal seseorang berinisial T yang diduga bos judi online di Indonesia, Senin (29/7/2024).

Benny menyebut ada sosok dengan inisial S atau J yang diduga dalang TPPO WNI yang dipekerjakan secara ilegal di Singapura. Benny menyebut sosok S ini masih diburu polisi.

Kemudian, kata Benny, ada juga sosok berinisial ARO atau AIM, RS, S, dan MM yang juga diduga dalang TPPO dan masih buron.

Sementara itu, seseorang berinisial T diduga dalang TPPO WNI yang dipekerjakan sebagai pegawai situs judi online di Kamboja.

Simak selengkapnya dalam video berikut ini.


Video Jurnalis: Pramulya Sadewa

Penulis Naskah: Pramulya Sadewa

Video Editor: Pramulya Sadewa

Produser: Nursita Sari


#JudiOnline #TPPO #JernihkanHarapan

Jelajahi Tentang

Kompas.com Play

Lihat Semua

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Komentar

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Tulis komentar Anda...
Video Terkini
Jelajahi