Sebulan menjelang penyelenggaraan Olimpiade Paris 2024, warga Perancis mengancam bakal buang air besar (bab) di Sungai Seine, Paris sebagai bentuk protes.
Pelaksanaan Olimpiade Paris dijadwalkan pada Jumat (26/7/2024) hingga Minggu (11/8/2024). Hingga kini, proses kualifikasi peserta olimpiade tengah berlangsung.
Namun, sebagai Tuan Rumah penyelenggara, warga Paris justru mengancam akan BAB massal di Sungai Seine.
Padahal, sungai itu dikenal sebagai salah satu ikon negara tersebut. Aksi protes ini diserukan setelah para pejabat Perancis akan berenang di Sungai Seine untuk membuktikan sungai itu cukup bersih bagi atlet cabang olahraga renang Olimpiade 2024.
Video Editor: Ricky Arista
Produser: Tri Indriawati
* #olimpiadeparis2024 #paris #sungaiseine #JeChieDansLaSeineLe23Juin #JernihMelihatDunia