Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapolri Sebut Kemacetan Parah di Lintas Sumatera akibat Genangan Air

hukum&politik
6 April 2024, 17:36 WIB

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan, kemacetan hingga 12 kilometer yang terjadi di lintas Sumatera disebabkan karena adanya potensi genangan air.

Menurut Listyo, hal tersebut yang menjadi sumber masalah kemacetan di lintas Sumatera khususnya di wilayah Palembang, Sumatera Selatan.

"Ini khusus untuk wilayah Sumatera, khususnya wilayah Palembang ke sana, itu ada potensi genangan air, sehingga kemudian ini mengganggu proses perjalanan," kata Listyo usai melepas pemudik dalam program Mudik Gratis Polri Presisi 2024 di Monas, Jakarta Pusat, Sabtu (6/4/2024).

Listyo mengatakan, pihaknya kini melakukan penguraian lalu lintas terhadap kemacetan di wilayah tersebut. Hal ini dilakukan dengan cara mengubah arus lalu lintas yang sebelumnya dua arah sementara diberlakukan contra flow atau satu arah.

"Sementara kita atur mana yang kita lewatkan, sebelumnya dua arah kita bikin berbarengan, ini juga kita harapkan segera teratasi," ujar Listyo.

Di sisi lain, Listyo mengatakan, polisi juga sedang mengatasi antrean panjang yang terjadi di Pelabuhan Merak. Menurutnya, polisi sudah menemukan letak masalahnya dan sedang mengatasi antrian panjang tersebut.

Simak selengkapnya dalam video berikut ini!

Video Jurnalis: Syalutan Ilham
Penulis Naskah: Syalutan Ilham
Produser: Bagus Santosa
Video Editor: Syalutan Ilham

#kemacetan #mudik2024 #polri #jernihkanharapan

Jelajahi Tentang

Kompas.com Play

Lihat Semua

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Terkait
Komentar

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Tulis komentar Anda...
Video Terkini
Jelajahi