Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Muncul Wacana Koalisi Besar, Anies: Saya Terus di Barisan Perubahan

news
8 Maret 2024, 17:48 WIB

Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan angkat bicara soal wacana pembentukan koalisi besar untuk jangka panjang.


Sebagaimana diketahui, wacana pembentukan koalisi besar itu awalnya diungkap oleh Co-Captain Timnas Anies-Muhaimin Iskandar (Amin), Sudirman Said, dalam diskusi politik pada Sabtu (2/3/2024).


Saat ditanya apakah tiga partai politik (parpol) pengusungnya akan bergabung dalam koalisi besar itu atau justru menjadi oposisi, Anies menyebut hal itu keputusan parpol.


Namun demikian, Anies menegaskan, dia akan terus berada di barisan perubahan. Ia pun meyakini bahwa Koalisi Perubahan juga akan berada di barisan itu.


"Kita lihat saja. Itu kan keputusan di partai politik ya. Biarkan partai politik nanti yang memutuskan. Dari saya, saya terus berada di barisan perubahan dan yakin semua Koalisi Perubahan ada di jalur perubahan," kata Anies saat ditemui di Masjid Raya Bintaro Jaya, Tangerang Selatan, Jumat (8/3/2024).


Diketahui, tiga parpol pengusung Anies Baswedan-Muhaimin, yakni Partai Nasdem, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS).


Simak selengkapnya dalam video berikut ini.


Video Jurnalis: Claudia Aviolola

Penulis Naskah: Claudia Aviolola

Produser: Nursita Sari

Video Editor: Claudia Aviolola

Musik: Pray-Anno Domini Beats


#AniesBaswedan #Pemilu2024 #JernihkanHarapan

Jelajahi Tentang

Kompas.com Play

Lihat Semua

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Terkait
Komentar

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Tulis komentar Anda...
Video Terkini
Jelajahi