Rusia pada Minggu (10/9/2023) dilaporkan telah menghancurkan tiga speedboat militer yang membawa tentara Ukraina di Laut Hitam.
Menurut Rusia, speedboat tersebut sedang menuju Crimea, sebuah kawasan yang dianeksasi Rusia pada 2014.
Berdasarkan laporan, speedboat ini diketahui merupakan buatan Amerika Serikat dan membawa personel angkatan bersenjata Ukraina.
Dalam pernyataan terpisah, tentara Rusia mengatakan bahwa delapan drone Ukraina ditembak jatuh oleh pertahanan udara di atas Crimea dan satu lagi di Bryansk, dekat perbatasan Ukraina.
Simak selengkapnya dalam video berikut.
Penulis: Aditya Jaya Iswara
Penulis Naskah: Hanindiya Dwi Lestari
Narator: Hanindiya Dwi Lestari
Video Editor: Dimas Bagasgara
Produser: Naufal Noorosa Ragadini
Music: Sinister - Annp Domini Beats
#RusiaUkraina #SeranganDrone #DroneUkraina #JernihkanHarapan
Baca juga: