Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon mengungkapkan, nama Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, menjadi salah satu yang dipertimbangkan menjadi bakal calon wakil presiden Prabowo Subianto. Menurutnya, bacawapres masih dibahas di tingkat koalisi partai politik.
Seperti diketahui Partai Gerindra bersama tiga partai politik yakni Partai Golkar, Partai Kebangkitan Bangsa, dan Partai Amanat Nasional tergabung dalam Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR). Koalisi ini mendukung Prabowo Subianto, Ketua Umum Partai Gerindra, sebagai bakal calon presiden.
Fadli Zon mengatakan bahwa peluang Gibran menjadi calon wakil presiden dari Prabowo Subianto masih dalam tahap pembicaraan, terutama dengan partai-partai koalisi pendukung.
"Pokoknya semua itu bagian dari pembicaraan semua pihak, partai yang koalisi untuk mendukung Pak Prabowo," ujarnya usai kunjungan kerja memimpin Komisi I DPR RI ke Kantor LPP RRI Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), Kamis (24/8/2023), dikutip dari Antara.
Menurut mantan wakil ketua DPR itu, keempat parpol yang tergabung dalam koalisi akan bermusyawarah untuk mencapai mufakat menentukan nama bacawapres.
Simak berita selengkapnya dalam video berikut!
Penulis : Krisiandi
Penulis Naskah: Rizkia Shindy
Narator: Rizkia Shindy
Video Editor: Rizkia Shindy
Produser: Yusuf Reza Permadi
Musik: Dark Step-Silent Partner
#GibranRakabumingRaka #FadliZon #PartaiGerindra #jernihmemilih #JernihkanHarapan