Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Intip Spesifikasi Mobil Baru Paspampres

28 Juli 2023, 23:11 WIB

Pasukan pengamanan presiden (Paspampres) kini punya kendaraan baru Mercedes-Benz GLS450. Tapi bukan sembarang GLS450 melainkan GLS450 armored yang sedikit dimodifikasi. Diketahui bahwa mobil sport utility vehicle (SUV) yang digunakan sebagai mobil pengawalan orang nomor satu di Indonesia tersebut dimodifikasi oleh karoseri Delima Jaya asal Bogor, Jawa Barat.

Managing Director Karoseri Delimajaya Group, Winston Wiyanta mengatakan, pihaknya mendapat pesanan dari pemerintah untuk melakukan modifikasi VVIP Tactical Vehicle yang ditujukan untuk pengamanan.

Winston mengatakan mendapat beberapa unit pesanan modifikasi GLS450 untuk Paspampres. Namun, dia tidak bisa menyebut angka secara rinci karena berhubungan dengan keamanan presiden. Beberapa hal teknis yang bisa disebutkan Winston yakni berkaitan dengan eksterior yang bertujuan untuk memudahkan kerja para penjaga presiden. Seperti ubahan di bangku belakang baris ketiga dan beberapa detail lain.

Simak berita selengkapnya dalam video berikut!

Penulis : Gilang Satria, Diva Lufiana Putri
Penulis Naskah: Rizkia Shindy
Video Editor: Galang Wahyu Permata
Produser: Yusuf Reza Permadi

Musik:Risktaker - TrackTribe

#MobilDinasPresiden #MobilDinasPaspampres #JernihkanHarapan

Video Terkini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke