Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Foto Satelit Bakhmut Sebelum dan Setelah Dibombardir Rusia

18 Mei 2023, 12:04 WIB

Gambar satelit baru yang dirilis pada Rabu (17/5/2023), menunjukkan kehancuran di sebagian besar Kota Bakhmut, Ukraina.

Citra satelit yang dirilis Maxar Technologies itu diambil pada 8 Mei 2022 dan 15 Mei 2023, atau tepatnya sebelum dan sesudah Bakhmut dibombardir serangan Rusia. Melalui gambar tersebut, terlihat kerusakan infrastruktur, blok apartemen, dan bangunan ikonik yang meluas.

Penampakan kehancuran kota tersebut merupakan dampak pertempuran sengit antara militer Ukraina dengan Rusia. Kedua pihak saling memperebutkan wilayah di bagian timur Ukraina itu.

Terbaru, Juru Bicara Kementerian Pertahanan Rusia Igor Konashenkov Menyebut telah melakukan serangan rudal terhadap depot amunisi di Kota Mykolaiv, Ukraina.

Di sisi lain, pasukan Ukraina baru-baru ini merebut kembali lebih banyak wilayah dari pasukan Rusia. Pasukan Ukraina di garis depan Bakhmut terus bergerak maju saat pertempuran, untuk mendorong pasukan Rusia dari negara itu yang terus berlanjut.

Simak selengkapnya dalam video berikut.

Penulis Naskah: David Satya Putra

Narator: David Satya Putra

Video Editor: David Satya Putra

Produser: Adesari Aviningtyas

Musik: Fast and Run - Nico Staf

#Rusia #Ukraina #Bakhmut #JernihkanHarapan

Video Terkait
Video Terkini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke