Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mahfud MD Minta Kantor Pemerintahan Tunda Halalbihalal Lebaran

24 April 2023, 16:41 WIB

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan sekaligus Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Ad Interim Mahfud MD mengumumkan penundaan halalbihalal Lebaran di kalangan instansi pemerintah.

Kabar ini disampaikan Mahfud dalam unggahan di akun Instagram-nya @mohmahfudmd pada Senin (24/4/2023). Dalam keterangannya, Mahfud meminta agar pada pekan pertama yakni 24-30 April 2023 tidak diadakan acara halalbihal dan semacamnya.

Halalbihalal sendiri merupakan salah satu tradisi di kala Idul Fitri atau Lebaran di Indonesia. Tradisi ini biasanya diselenggarakan mulai dari lingkungan keluarga besar, teman lama, hingga tempat bekerja yang kerap dijadikan sebagai ajang reuni atau temu kangen.

Simak selengkapnya dalam video berikut.

Penulis: Dian Erika Nugraheny

Penulis Naskah: Michaela Winda Saputra

Narator: Michaela Winda Saputra

Video Editor: Dica Septhian Herlambang

Produser: Ira Gita Natalia Sembiring

Musik: Diamond Ortiz-Crock Pot

#Halalbihalal #Ramadan2023 #Lebaran #MahfudMD #JernihkanHarapan

Video Terkini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke