Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Presiden Jokowi Lantik Menpora Baru | KPK Resmi Tahan Rafael Alun

3 April 2023, 19:45 WIB

High Five kembali dengan berita dan informasi terpopuler edisi 3 April 2023.

1. Presiden Joko Widodo resmi melantik Ario Bimo Nandito Ariotedjo atau Dito Ariotedjo sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) di Istana Negara, Jakarta pada Senin (3/4/2023).

2. Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyebut adanya upaya peninjauan kembali (PK) yang diajukan Kepala Kantor Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko. PK tersebut merupakan langkah terakhir setelah kasasi Moeldoko ditolak. Hal ini terkait Kongres Luar Biasa (KLB) Demokrat Deli Serdang yang menghasilkan Moeldoko sebagai Ketua Umum Demokrat.

3. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) resmi menahan mantan pejabat Direktorat Jenderal Pajak (Ditjen Pajak) Kementerian Keuangan, Rafael Alun Trisambodo. Rafael merupakan tersangka dugaan gratifikasi senilai puluhan miliar rupiah.

4. Amerika Serikat menyatakan memiliki bukti baru bahwa Rusia tengah mencari senjata dan amunisi tambahan dari Korea Utara. AS menuding bahwa Rusia berada dalam kesepakatan dengan Pyongyang untuk memberikan makanan dan komoditas lain sebagai imbalan.

5. Sebuah ledakan mengoyak sebuah kafe di kota terbesar kedua Rusia hari Minggu (2/3/2023), menewaskan seorang blogger militer terkemuka yang telah mendukung pertempuran di Ukraina dan sedang berbicara di sebuah acara diskusi patriotik.

Video Jurnalis: Nissi Elizabeth, Talitha Yumnaa
Penulis Naskah: Meiva Jufarani
Narator: Anneke Sherina Ramadhani
Video Editor: Adimas Afif Nugroho
Produser: Deta Putri Setyanto

#HighFive #Populer #JernihkanHarapan

Musik:
Pirates Of The Quarantine by Alexander Nakarada

Omega - Scott Buckley

Ultra - Savfk

Is That You or Are You You - Chris Zabriskie

Seven Seas - Alexander Nakarada

The Constellation - Hayden Folker

Sinister - Anno Domini Beats

Video Terkini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke