China memperingatkan bahwa pakta pertahanan AUKUS akan membawa kerugian, sekaligus memicu perlombaan senjata di Asia Pasifik. Pernyataan Beijing itu diungkapkan Juru Bicara Kementerian Pertahanan China Tan Kefei dalam jumpa pers, pada Kamis (30/3/2023).
“AUKUS merugikan, tidak menguntungkan. Lingkaran kecil semacam ini, yang didominasi oleh mentalitas Perang Dingin, tidak bermanfaat dan sangat berbahaya,” kata Kefei.
Dimana pernyataan itu merujuk pada pakta trilateral yang ditandatangani oleh AS, Inggris, dan Australia, yang akan memfasilitasi Canberra untuk mendapatkan kapal selam bertenaga nuklir. Menurutnya, AUKUS berisiko proliferasi nuklir dan dia memperingatkan bahwa kesepakatan itu akan memicu perlombaan senjata serta meningkatkan ketegangan regional.
Simak selengkapnya dalam video berikut.
Penulis Naskah: Meiva Jufarani
Narator: Anneke Sherina Ramadhani
Video Editor: Deta Putri Setyanto
Produser: Deta Putri Setyanto
Musik: Dark Alley Deals - Aaron Kenny
#Cina #AUKUS #JernihkanHarapan