Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Respons AS soal Ancaman Rusia Tingkatkan Serangan ke Ukraina

23 Maret 2023, 14:30 WIB

Juru bicara Dewan Keamanan Nasional AS John Kirby menepis ancaman Rusia untuk meningkatkan serangan di Ukraina, setelah pemerintah Inggris berjanji akan berikan amunisi tambahan ke Ukraina.

Dalam hal ini, amunisi tersebut diklaim oleh Rusia sebagai komponen nuklir.

Kirby mengatakan, amunisi yang akan diberikan Inggris cukup umum dan sudah digunakan selama beberapa dekade.

Hal tersebut disampaikan Kirby dalam pidatonya, Rabu (22/3/2023).

Sebelumnya, Kemenhan Inggris mengonfirmasi, pihaknya akan memberi Ukraina peluru penusuk lapis baja yang mengandung uranium.

Ahli Nuklir RAND, Edward Geist mengatakan, amunisi itu dapat menembus pelindung tank, tetapi tidak dapat menghasilkan reaksi nuklir seperti senjata nuklir.

Simak selengkapnya dalam video berikut.

Video Editor: Chrisstella Efivania Rosaline

Produser: Adisty Safitri

Musik: Kurt - Cheel

#Ukraina #AS #Rusia #QuoteHighlight #JernihkanHarapan

Video Terkini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke