Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sri Mulyani Minta Bantuan Mahfud MD, untuk Apa?

10 Maret 2023, 14:00 WIB

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengaku telah menerima surat laporan terkait adanya dana mencurigakan senilai Rp 300 triliun di lingkungan Kementerian Keuangan.

Namun, ia masih akan bertanya kepada Menko Polhukam Mahfud MD dan Kepala Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) Ivan Yustiavandana mengenai angka tersebut.

Hal itu disampaikan Sri Mulyani saat ditemui di Surakarta, Kamis (9/3/2023).

Ia pun mengaku akan merasa senang jika dibantu untuk ‘bersih-bersih’ instansi yang dipimpinnya.

Selain itu, Sri Mulyani juga memastikan akan menindak tegas jika ada ASN di Kemenkeu yang terlibat dalam transaksi mencurigakan tersebut.

Sebelumnya, temuan transaksi mencurigakan di Kemenkeu senilai Rp 300 triliun pertama kali diungkap oleh Menko Polhukam Mahfud MD, Selasa (7/3/2023).

Menurut Mahfud, transaksi itu melibatkan lebih dari 460 pegawai Kemenkeu.

Simak selengkapnya dalam video berikut.

Video Editor: Chrisstella Efivania Rosaline

Produser: Adisty Safitri

Musik: Interstellar Mood - Nico Staf

#SriMulyani #Kemenkeu #QuoteHighlight #JernihkanHarapan

Video Terkait
Video Terkini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke