Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kesaksian Warga Saat Ledakan Awal Kebakaran Depo Pertamina Plumpang

4 Maret 2023, 11:08 WIB

Kebakaran hebat terjadi di kawasan Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara pada Jumat (3/3/2023). Insiden itu dipicu oleh ledakan pipa bahan bakar minyak di depo tersebut.

Api berkobar dari area Depo Pertamina Plumpang hingga mengenai kawasan pemukiman warga sekitar. Kebakaran itu terjadi pada pukul 20.11 WIB.

Sebanyak 52 unit mobil pompa dan 260 personel pemadam kebakaran telah dikerahkan untuk memadamkan api di pendinginan area depo serta rumah warga.

Kini tercatat ada 16 orang meninggal dunia dan 50 warga mengalami luka bakar.

Dalam insiden tersebut terdapat saksi mata yang menyaksikan awal mula ledakan sehingga menyebabkan puluhan rumah warga terbakar.

Simak selengkapnya dalam video berikut.

Video Jurnalis: ARI

Penulis Naskah: Dariz Kartika

Video Editor: Dariz Kartika

Produser: Rakhmat Nur Hakim

Musik: Signal To Noise – Scott Buckley

#Kebakaran #DepoPertaminaPlumpang #JernihkanHarapan

Video Terkini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke