Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Strategi Kim Jong Un dalam Dorong Kesiapan Perang Korea Utara

8 Februari 2023, 12:20 WIB

Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un, mendorong kesiapan perang dengan menyerukan lebih banyak latihan militer di pertemuan komisi militer pusat.

Pertemuan Kim dan para pejabat militer Korea Utara digelar tepat jelang peringatan 75 tahun berdirinya Tentara Rakyat Korea, yang jatuh pada Rabu (8/2/2023) hari ini.

Dalam pertemuan itu, pernyataan Kim turut menyinggung perkembangan terkini di Semenanjung Korea. Negara kerajaan yang tertutup itu keberatan, dengan perluasan latihan militer antara Amerika Serikat dan Korea Selatan.

Sementara itu, PBB menyatakan bahwa Korea Utara telah mencuri lebih banyak aset kripto di tahun 2022. Laporan itu menjelaskan bahwa peretas yang terkait dengan Korea Utara, telah mencuri aset kripto sebesar 630 juta hingga 1 miliar dollar AS.

Simak selengkapnya dalam video berikut.

Penulis: Irawan Sapto Adhi

Penulis Naskah: David Satya Putra

Narator: David Satya Putra

Video Editor: Bernard Siahaan

Produser: Khairun Alfi Syahri MJ

Musik: Apollo The Wicked by Jeremy Korpas

#JernihkanHarapan

Video Terkini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke