Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sandi hingga Gerindra Buka Suara soal Perjanjian Politik

6 Februari 2023, 19:35 WIB

Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengakui ada perjanjian antara Prabowo Subianto dengan Sandiaga Uno dan Anies Baswedan jelang Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta 2017. Akan tetapi, ia enggan menyampaikan apa isi perjanjian tersebut. Menurutnya perjanjian itu bersifat internal, dan tidak untuk dikonsumsi oleh publik.


Sebelumnya diberitakan, Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Sandiaga Uno mengungkit soal sebuah perjanjian politik yang pernah diteken olehnya, Anies, dan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Surat perjanjian tersebut ditulis tangan oleh Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon. Akan tetapi, Sandiaga Uno enggan membeberkan isinya, dan menyerahkan penjelasan itu pada Fadli dan Dasco. Sementara itu, wakil Anies di tim kecil untuk Koalisi Perubahan, Sudirman Said mengaku tak tahu ada perjanjian tersebut.


Penulis : Tatang Guritno, Adhyasta Dirgantara

Penulis Naskah: Elisabeth Putri Mulia

Narator: Musayadah Khusnul Khotimah

Video Editor: Menika Ambar Sari

Produser: Firzha Ananda Putri

musik : Getaway Powder - DJ Freedem

#PerjanjianPolitikAniesSandi #Gerindra #JernihMemilih #JernihkanHarapan

Video Terkini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke