Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PKB Klaim Sejalan Dengan NU, Gus Yahya Minta Politik Identitas Diakhiri

31 Januari 2023, 16:00 WIB

Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Yahya Cholil Staquf mengimbau kepada semua pihak untuk menghentikan politik identitas.

Hal ini menjadi tanggapannya usai pernyataan dari mantan Ketum PBNU Said Aqil Siradj yang mengatakan bahwa Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menjadi satu-satunya partai yang searah dengan NU.

Menurutnya pernyataan Sain soal hal tersebut ada benarnya. Alasannya pembentukan PKB dicetuskan oleh para ulama NU. Namun, ada saatnya PKB dsn NU tak sepaham.

Pria yang akrab disapa Gus Yahya itu berharap para tokoh politik yang mencalonkan diri sebagai calon anggota legislatif di Pemilu 2024 ataupun calon presiden di Pilpres 2024, tidak membawa identitas NU.

Diberitakan sebelumnya, Said Aqil Siradj menyatakan bahwa PKB merupakan satu-satunya partai yang sejalan dan senapas dengan NU.

Said mengungkapkan hal tersebut dalam acara Sarasehan Nasional Satu Abad NU.

Selengkapnya simak video berikut

Penulis : Nicholas Ryan Aditya
Penulis Naskah: Novyana Nurmita Dewi
Narator : Novyana Nurmita Dewi
Video Editor: Agung Setiawan
Produser: Yusuf Reza Permadi

#PBNU #PKB #jernihmemilih #JernihkanHarapan

Music: Vampire - Emmit Fenn

Video Terkini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke