Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Aturan Pembatasan Wisatawan dari China, Harga Minyak Dunia Turun

30 Desember 2022, 15:11 WIB

Harga minyak mentah dunia mengalami penurunan pada perdagangan hari Kamis (29/12/2022) waktu setempat atau Jumat pagi waktu Indonesia/WIB.

Pergerakan harga minyak dipengaruhi oleh prospek permintaan China yang tidak pasti.

Mengutip CNBC harga minyak mentah Brent turun 1,2 persen, menjadi 82,26 dollar AS per barrel. West Texas Intermediate AS juga menetap pada harga 78,40 dollar AS per barrel atau turun 0,7 persen.

Prospek permintaan China dinilai tidak pasti karena ada banyak negara yang mempertimbangkan pembatasan pada wisatawan China, akibat infeksi Covid-19 yang menyebar di negara pengimpor minyak terbesar itu.

Penulis Naskah: Agung Wisnugroho

Narator: Agung Wisnugroho

Video Editor: Ragil Listianto

Produser: Agung Wisnugroho

Musik:Chariots of War - Aakash Gandhi

#HargaMinyakMentahDunia #EkonomiGlobal #JernihkanHarapan

Video Terkini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke