Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mahasiswi Minta Perbaikan Nilai, Dosen Minta Imbalan Sembako dan Pulsa Listrik

23 Desember 2022, 14:57 WIB

Pemberitaan tentang dosen di Universitas Tadulako, Palu, Sulawesi Tengah diduga meminta imbalan sebagai syarat untuk perbaikan nilai mahasiswinya, beredar luas. Dalam pemberitaan tersebut, dosen berinisial M itu meminta sembako berupa beras, telur dan minyak goreng sebagai syarat untuk perbaikan nilai mata kuliah tertentu.


Beras, telur dan minyak goreng yang diminta dosen M itu akan diberikan ke tetangganya. Dan Bukan hanya itu, sang dosen juga pernah minta pulsa listrik. "Karena saya cuma ada uang Rp 20 ribu, itu saja yang saya beli, " kata salah satu mahasiswa yang dihubungi KOMPAS.com, Kamis (22/12/2022). Menurut mahasiswi itu, apa yang dialami dirinya itu lantaran ia meminta perbaikan nilai karena ada pertemuan kelas yang tidak dihadiri. Ia berharap ada tugas tertulis yang diberikan untuk perbaikan nilai itu. Tapi dosen M justru membebani dengan harus beli ini dan itu yang tidak ada hubungannya dengan perkuliahan.

Simak selengkapnya dalam video berikut.

__________

Penulis Naskah: Vanessa Benedicta

Host: Vanessa Benedicta

Video Editor: Vanessa Benedicta

Produser: Nibras Nada Nailufar

#UniversitasTudalako #Dosentudalako #Sembako #kreasikompascom

Video Terkini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke