Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rusia Gempur Odessa hingga Tingkatkan Produksi Senjata

12 Desember 2022, 14:32 WIB

Konflik antara Rusia dan Ukraina memasuki hari ke-291 pada Minggu (11/12/2022). Konflik ini berlanjut dengan serangan di Odessa hingga peringatan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan pada Rusia.

Rusia kembali melancarkan serangannya ke wilayah Ukraina pada Sabtu (10/12/2022). Kali ini, mereka menargetkan Odessa, kota terpadat ketiga di Ukraina yang juga dikenal sebagai kota pelabuhan.

Rusia disebut tengah meningkatkan produksi senjata generasi baru untuk melindungi diri dari barat, terutama Eropa, Amerika Serikat, dan Australia. Sejauh ini pihak Rusia memang belum menjelaskan secara rinci terkait senjata yang diproduksi tersebut. Namun Presiden Rusia Vladimir Putin belakangan ini memang sempat berulang kali menyebut bahwa Rusia telah mengembangkan jenis senjata baru, salah satunya adalah senjata hipersonik.

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan memberi peringatan kepada Putin terkait persoalan Suriah. Dalam pembicaraan yang terjadi lewat telepon, Erdogan meminta Kremlin "membersihkan" pasukan Kurdi dari wilayah Suriah utara.

Simak selengkapnya dalam video berikut.

Penulis: Danur Lambang Pristiandaru

Penulis Naskah: Rizkia Shindy

Narator: Rizkia Shindy

Video Editor: David Satya Putra

Produser: Okky Mahdi Yasser

Music: Forever - Anno Domini Beats


#RusiaUkraina #VladimirPutin #Zelensky #JernihkanHarapan

Video Terkait
Video Terkini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke