Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Drone Ukraina Kembali Serang Wilayah Rusia, Eskalasi Situasi Perang Meruncing?

6 Desember 2022, 18:49 WIB

Kremlin mengklaim drone-drone Ukraina menyerang pangkalan udara yang terletak jauh di pedalaman teritori Federasi Rusia. Pada Senin (6/12/2022), Kementerian Pertahanan Rusia melaporkan drone menyerang pangkalan udara Dyagilevo, Oblast (daerah setingkat provinsi) Ryazan dan pangkalan udara Engles, Oblast Saratov.

Saratov terletak di dekat perbatasan Rusia-Kazakhstan. Sedangkan Ryazan hanya berjarak sekitar 200 kilometer dari ibu kota Moskow. Serangan tiba-tiba ini pun disebut berisiko menimbulkan eskalasi besar perang Rusia-Ukraina yang telah berlangsung sembilan bulan. Dua pangkalan yang diserang pun tergolong krusial karena ditempati armada pengebom Rusia yang kapabel memuat senjata nuklir.

Simak selengkapnya dalam video berikut.

Penulis Naskah: Musayadah Khusnul Khotimah

Video Editor: Musayadah Khusnul Khotimah

Produser: Agung Wisnugroho

Musik: Cavemen of the Future - Joel Cummins, Andy Farag

#DroneUkraina #Ukraina #Rusia #JernihkanHarapan

Video Terkini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke