Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sergei Lavrov Kecam Barat karena Mencoba Politisasi Deklarasi Bersama KTT G20 Bali

16 November 2022, 10:46 WIB

Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov kecam negara-negara barat yang mencoba mempolitisasi deklarasi bersama KTT G20 di Bali. Ia juga menuduh negara barat mengatasnamakan semua negara peserta mengutuk serangan Rusia atas Ukraina.

Walaupun tuan rumah Indonesia sudah meminta agar berfokus pada masalah ekonomi global, perang Rusia Ukraina masih menghantui KTT G20. Sebelumnya pejabat Rusia dan Ukraina sudah melakukan negosiasi selama tahap awal konflik, termasuk pertemuan oleh Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan. Namun, pertemuan ini tak membuahkan hasil.

Servei Lavrov menjadi perwakilan Rusia di KTT G20 setelah presiden Vladimir Putin tidak dapat hadir. Di sisi lain, Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky meminta pemimpin negara KTT G20 untuk menekan Rusia agar menarik mundur pasukannya.

Simak selengkapnya dalam video berikut.

Penulis: Edwin Shri Bimo

Penulis Naskah: Adeline Frederica Simatupang

Nataror: Adeline Frederica Simatupang

Video Editor: Muhammad Zukhruf Tamzidillah

Produser: Okky Mahdi Yasser

Music: Chtulthu - Quincas Moreira

#JernihkanHarapan #KabarG20 #KTTG20 #SergeiLavrov

Video Terkini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke