Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Qatar Bebaskan Tes Covid-19 bagi Penonton Piala Dunia

28 Oktober 2022, 14:12 WIB

Menjelang Piala Dunia 2022, sudah tidak lagi diharuskan menunjukkan hasil PCR negatif Covid-19 atau Rapid Antigen Test sebelum melakukan perjalanan ke Qatar.

Sejauh ini, penonton, pemain, ofisial, staf, dan media yang menjadi arus pengunjung terbesar di Qatar.

Tidak hanya pengunjung untuk menonton Piala Dunia 2022 saja, warga dan penduduk Qatar juga tidak perlu melakukan tes Covid-19.

Oleh karena itu, Piala Dunia 2022 Qatar ini akan menjadi turnamen olahraga global besar pertama dengan penonton sejak pandemi Covid-19 muncul pada Desember 2019.

FIFA ingin turnamen Piala Dunia 2022 Qatar menjadi tanda bahwa dunia sedang mengatasi pandemi.

Walau demikian, kementerian kesehatan setempat sudah memperingatkan akan ada tindakan khusus yang diberlakukan apabila situasi pandemi memburuk di negara tersebut, seperti contohnya adanya varian baru yang lebih berbahaya.

Simak selengkapnya dalam video berikut.

Penulis: Ferril Dennys

Penulis Naskah: Muhammad Zukhruf Tamzidillah

Video Editor: Muhammad Zukhruf Tamzidillah

Produser: Okky Mahdi Yasser

Music: Next Steps - half.cool

#JernihkanHarapan #GebyarQatar #PialaDunia2022 #Covid19

Video Terkini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke