Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

China Mulai Uji Coba Taksi Terbang di Dubai

12 Oktober 2022, 15:36 WIB

Sebuah perusahaan penerbangan asal China, XPeng Inc mulai melakukan uji coba taksi terbang elektrik bernama XPeng X2 di Dubai, Uni Emirat Arab pada Senin (10/10/2022).

Dalam demonstrasi taksi terbang itu, XPeng X2 terbang tanpa awak. Namun, perusahaan XPeng Inc mengeklaim sudah pernah melakukan uji coba terbang dengan penumpang pada Juli 2021.

Kendaraan ini dibekali delapan baling-baling yang diklaim dapat mencapai kecepatan maksimum hingga 130 kilometer per jam dengan kapasitas dua orang penumpang.

General Manager XPENG AEROHT, Ming Quan Qiu mengatakan, uji coba taksi terbang di Dubai merupakan langkah awal untuk mempromosikan kendaraan ini ke pasar internasional.

Namun, proyek ini disebut masih dalam proses yang cukup panjang lantaran masih menghadapi tantangan besar, termasuk masa pakai baterai, kontrol lalu lintas udara, dan masalah keselamatan.

Simak selengkapnya dalam video berikut.

Penulis Naskah: Timothy Afryano

Narator: Timothy Afryano

Video Editor: Abdul Aziz

Produser: Rose Komala Dewi

Music:Never You Mind - Dan Lebowitz

#JernihkanHarapan #TaksiTerbang

Video Terkait
Video Terkini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke