Gunung berapi Kanlaon di Filipina kembali meletus pada Selasa, 8 April 2025, memuntahkan abu vulkanik setinggi 4.000 meter ke langit. Letusan ini memicu kekhawatiran warga dan membuat sejumlah sekolah diliburkan.Terletak di Pulau Negros, Gunung Kanlaon merupakan salah satu dari 24 gunung berapi aktif di Filipina dan terakhir meletus pada Desember 2024.Institut Vulkanologi dan Seismologi Filipina (PHIVOLCS) melaporkan letusan eksplosif terjadi pukul 05.51 waktu setempat dan berhenti sekitar pukul 06.47. Abu menyebar ke arah barat daya dan warga diminta waspada terhadap hujan abu.Simak selengkapnya dalam video berikut!Penulis Naskah: Novyana Nurmita DewiNarator: Novyana Nurmita DewiVideo Editor: Maria Utari DewiProduser: Rizal Setyo Nugroho#Peristiwa #Bencana #GunungMeletus #ErupsiGunungBerapi #Filipina #LetusanGunungKanlaonMusic: Body of Water - TrackTribe