Presiden Prabowo Subianto mengumumkan berbagai insentif bagi masyarakat menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah atau 2025 Masehi. Dalam keterangannya di Istana Negara, Jakarta, Selasa (11/3/2025), Prabowo menyebutkan bahwa pemerintah telah menyiapkan kebijakan berupa penurunan harga tiket pesawat dan tarif jalan tol, serta pemberian tunjangan hari raya (THR) bagi pengemudi ojek online dan kurir online.Kebijakan ini dikeluarkan untuk mengantisipasi lonjakan mobilitas masyarakat selama bulan Ramadhan serta meningkatkan daya beli jelang Lebaran. Selain itu, tingkat konsumsi yang meningkat di bulan suci juga menjadi perhatian pemerintah.Simak selengkapnya dalam video berikut!Penulis: Rahel Narda Chaterine, Novianti SetuningsihPenulis Naskah: Shafa Maulita MaulanaNarator: Shafa Maulita MaulanaVideo Editor: Fathir RohmanProduser: Yusuf Reza Permadi#Politik #Pemerintah #Lebaran2025 #Ramadhan2025 #Mudik2025 #PrabowoSubianto #THR #THROjol #THRASN #TiketPesawatMusic: Broken - Patrick PatrikiosArtikel terkait:https://nasional.kompas.com/read/2025/03/11/18590131/prabowo-umumkan-4-kebijakan-jelang-lebaran-2025-tiket-pesawat-turun-hingga#google_vignette