Puluhan tahanan Palestina dibebaskan oleh Israel dalam pertukaran dengan tiga sandera Israel yang ditahan di Gaza, Kamis (30/1/2025).
Di Ramallah, Tepi Barat, ribuan warga Palestina menyambut dengan suka cita, mengangkat para tahanan yang baru dibebaskan, memberikan bunga, serta membungkus mereka dengan kain kotak-kotak khas Palestina.
Salah satu yang menarik perhatian adalah Zakaria Zubeidi, mantan pemimpin Brigade Syuhada Al-Aqsa, yang terlihat lemah setelah bertahun-tahun dalam tahanan, namun tetap karismatik dan mendapat dukungan luas dari masyarakat.
Simak selengkapnya dalam video berikut!
Penulis Naskah: Nabilah Safirah
Narator: Nabilah Safirah
Video Editor: Dina Rahmawati
Produser: Abba Gabrillin
Music: Vehicle Chase - Hainbach
#Global #Perang #Gaza #Hamas #Israel #Ramallah