Rumah Penyimpanan Benda Sitaan dan Barang Rampasan Negara (Rupbasan) milik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dilengkapi sederet peralatan canggih.
Peralatan canggih memang sengaja dipasang karena Rupbasan KPK menyimpan ribuan aset penting yang disita dari tersangka korupsi.
Salah satu peralatan canggih yang digunakan adalah sensor pendeteksi pergerakan manusia di tempat penyimpanan mobil sitaan.
Jika ada seseorang yang tak memiliki izin dan mencoba mendekat ke arah mobil, maka sensor akan membaca gerakan tersebut dan membuktikan alarm secara otomatis.
Adapun sensor ini baru bisa dimatikan oleh petugas yang memiliki kartu khusus dan tahu kata sandi dari alat sensor yang dipasang.
Selain sensor pergerakan manusia, Rupbasan KPK juga menaruh QR Code disetiap barang sitaan, tak terkecuali mobil.
Hal ini dilakukan supaya petugas tak perlu membawa dokumen ketika hendak melakukan pengecekan. Cukup memindahkan QR Code, seluruh informasi terkait barang sitaan akan muncul seluruhnya.
Simak video lengkapnya berikut ini:
Penulis Naskah: Dzaky Nurcahyo
Video Jurnalis: Dzaky Nurcahyo
Video Editor: Dzaky Nurcahyo
Host: Rizky Syahrial
Produser: Abba Gabrillin
#Rupbasan #KPK #Koruptor #vjlab #JernihkanHarapan