Rusia kembali meluncurkan serangan udara berskala besar terhadap Ukraina pada Jumat (13/12/2024). Serangan udara itu menargetkan fasilitas bahan bakar dan energi utama Ukraina. Serangan besar-besaran itu sebagai respons atas penggunaan rudal ATACMS MGM-140 yang dipasok AS oleh Ukraina. Angkatan Udara Ukraina melaporkan militer Rusia menembakkan 94 rudal dan 193 drone ke Kyiv. Presiden Ukraina Volodymyr Zelenksy mengatakan serangan ini merupakan yang terparah dilakukan Rusia.
Simak selengkapnya dalam video berikut!
Penulis Naskah: Bernadetha Nadia Deni Ananda
Video Editor: Vina Muthi Ambarwati
Produser: Monica Arum
Musik: World War Outerspace - Audio Hertz
#Rusia #PerangRusiaUkraina #Ukraina #Putin #JernihkanHarapan