Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beda Hasil Survei LSI dan Poltracking, Suswono: Kita Tunggu Saja Siapa yang Berbohong

26 Oktober 2024, 12:49 WIB

Calon Wakil Gubernur Jakarta Suswono mengatakan, pihaknya akan menunggu hasil pertemuan Perhimpunan Survei Opini Publik Indonesia (Persepi) dengan Lembaga Survei Indonesia (LSI) dan Poltracking Indonesia terkait hasil survei Pilkada Jakarta 2024.

Hal ini disampaikan Cawagub DKI Jakarta dari PKS itu, saat merespons perbedaan hasil survei paslon cagub-cawagub dari kedua lembaga tersebut.

"Tidak boleh survei itu pesanan, kemudian memutarbalikkan fakta dari realita yang ada itu. Ada etikanya, ada kode etiknya, kita tunggu saja setelah dipanggil siapa yang sebetulnya melakukan kebohongan," ungkap Suswono di Jakarta Selatan, Sabtu (26/10/2024).

Simak selengkapnya dalam video berikut ini!

Penulis Naskah: Zintan Prihatini
Video Jurnalis: Zintan Prihatini
Video Editor: Zintan Prihatini
Produser: Holy Kartika Nurwigati Sumartiningtyas

#Suswono #RidwanKamil #PilkadaJakarta #JernihkanHarapan

Video Terkait
Video Terkini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke