Menteri Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman membeberkan target 100 hari kerjanya.
Maman menyebut akan memprioritaskan transisi dan perubahan organisasi antara Kementerian Koperasi dan Kementerian UMKM dapat berjalan lancar.
Selain itu, Maman juga menyebut akan menargetkan 8 persen peningkatan ekonomi di Indonesia. Sebab, hal itu menjadi target Presiden RI Prabowo Subianto kepada menteri Kabinet Merah Putih yang membidangi ekonomi.
Selain itu, sebagai Menteri UMKM, Maman berjanji akan menjaga stabilitas ekonomi menengah ke bawah dengan tetap memberikan pinjaman modal serta bantuan teknologi.
Simak selengkapnya dalam video berikut ini.
Video Jurnalis: Pramulya Sadewa
Penulis Naskah: Pramulya Sadewa
Video Editor: Pramulya Sadewa
Produser: Abba Gabrillin
#MamanAbdurrahman #MenteriUMKM #JernihkanHarapan