Ketua Satuan Tugas (Satgas) Perencanaan Pembangunan Infrastruktur IKN Imam Santoso Ernawi menyampaikan bahwa Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat menyiapkan 12 tower (menara) Rumah Susun (Rusun) Aparatur Sipil Negara (ASN)/Pertahanan dan Keamanan (Hankam) saat perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan RI di Ibu Kota Nusantara (IKN), Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim).
Imam menerangkan, sebetulnya itu merupakan target Agustus 2024 dengan rencana penghunian ASN/Hankam pada September 2024 mendatang. Menurut dia, kontrak penyelesaian pembangunan rusun ASN/Hankam beres pada Oktober 2024.
Per 4 Juli, Progres rusun ASN 1 sudah mencapai 61,50 persen, rusun ASN 2 sudah 45,48 persen, rusun ASN 3 sudah 57,90 persen, rusun ASN 4 sudah 73,54 persen, rusun ASN dan BIN 70,51 persen, dan rusun Paspampres 56,63 persen
Produser: Hilda B Alexander
Narator: Christian Ricko Harianto
Video Editor: Christian Ricko Harianto
Music Background: Bird Song - Roa (youtube.com/watch?v=kAX6bYo5dko)
#IKN #IbuKotaNusantara #RusunASN #HUTRI