Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AS Meradang, Putin Akan Kunjungi Vietnam Usai dari Korut

18 Juni 2024, 13:46 WIB

Sempat mengundang tanda tanya, kini kunjungan Presiden Rusia, Vladimir Putin ke Vietnam dipastikan. Seorang pejabat negara itu mengatakan, Putin dijadwalkan tiba di Hanoi pada Rabu (19/6/2024) dan meninggalkan Vietnam pada Kamis (20/6/2024). Sebelumnya, Putin akan mengunjungi Korea Utara pada Selasa (18/6/2024) dan meninggalkan negara itu untuk menuju Vietnam pada Rabu.

Kunjungan ini merupakan kunjungan Putin kedua ke Vietnam setelah sebelumnya ia mengunjungi negara itu pada tahun 2017. Kunjungan kali ini merupakan jawaban atas undangan Ketua Partai Komunis Vietnam Nguyen Phu Trong. Sementara kunjungan ke Korea Utara merupakan undangan dari Pemimpin Korut, Kim Jong Un. Kunjungan ke Korut merupakan kunjungan pertama Putin ke negara itu.

Rencana kunjungan Putin ke Vietnam ini mendapat respons keras AS. AS yang akhir-akhir ini aktif mendekati Vietnam, merasa tidak nyaman dengan ini. Alhasil Washington pun mengecam Hanoi. Dalam sebuah pernyataan, juru bicara Kedutaan Besar AS di Hanoi mengatakan, tidak ada negara yang boleh memberi Putin platform untuk mempromosikan agresinya dan membiarkannya menormalisasi kekejamannya.

Simak berita selengkapnya dalam video berikut!

Penulis Naskah: Rizkia Shindy
Narator: Rizkia Shindy
Video Editor: Rizkia Shindy
Produser: Sherly Puspita

Musik: Mysterious Strange Things - Yung Logos

#Putin #Vietnam #JernihkanHarapan

Video Terkait
Video Terkini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke