Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Momen Airlangga Tersenyum Saat Hakim Singgung Kenaikan Suara Golkar di Sidang MK

5 April 2024, 11:00 WIB

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto tampak tersenyum saat hakim menyinggung kenaikan perolehan suara Partai Golkar di pemilihan legislatif (Pileg) 2024 di sidang sengketa pilpres.


Mula-mula, hakim Mahkamah Konstitusi (MK) Arif Hidayat mengungkapkan dalil pemohon mengenai dugaan pengaruh pembagian bantuan sosial (bansos) terhadap perolehan suara di pilpres.


Namun menurut Arif Hidayat, berdasarkan berbagai diskusi, bansos faktanya justru memberikan pengaruh signifikan pada perolehan suara di Pileg 2024.


Hakim kemudian menyinggung, perolehan suara Golkar yang meningkat di tahun ini.


"Ternyata dari berbagai diskusi, bansos itu, (efek) elektoral, lebih berkaitan (dengan) elektoral pileg, legislatif. Nah, ini mungkin Pak Airlangga bisa. Jadi partai yang naik besar suaranya adalah Golkar," ungkap Arif Hidayat.


Mendengar pernyataan Arif Hidayat, Airlangga tampak tersenyum. Kemudian menteri Presiden Joko Widodo itu kembali melanjutkan mencatat pertanyaan hakim.


Simak selengkapnya dalam video berikut.


Penulis Naskah: Michaela Winda Saputra

Video Jurnalis: Michaela Winda Saputra

Video Editor: Michaela Winda Saputra

Produser: Bagus Santosa


#Airlangga #Golkar #Pileg #SidangMK #MK #JernihkanHarapan


Media Sosial Kompas.com:

Facebook: https://www.facebook.com/KOMPAScom/

Instagram: https://www.instagram.com/kompascom/

LINE: https://line.me/ti/p/@kompas.com

TikTok: https://tiktok.com/@kompascom

iOS: https://apple.co/3hXWJ0L

Video Terkait
Video Terkini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke