Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Menterinya Dipanggil Jokowi, PKB Tegaskan Hak Angket Tetap Jalan

19 Maret 2024, 14:41 WIB

Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) memastikan, pihaknya tetap menggulirkan hak angket untuk mengusut dugaan kecurangan pemilihan umum (Pemilu) 2024.


Hal ini membantah kabar miring yang menyebutkan PKB urung menggulirkan hak angket setelah dua menterinya bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Istana pada Senin (18/3/2023).


Kedua menteri itu adalah Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah dan Menteri Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Abdul Halim Iskandar.


Menurut Wakil Sekretaris Jenderal PKB Syaiful Huda, hak angket dan pertemuan para menteri dengan Jokowi merupakan dua peristiwa yang berbeda.


"Hak angket masih jalan. Jadi saya kira ini peristiwa terpisah. Ya kalau Pak Halim, Mba Ida ketemu Pak Jokowi ketemu Presiden, ya memang anggota kabinet," kata Huda.


Huda pun membeberkan, pertemuan Ida Fauziyah dan Abdul Halim dengan Jokowi hanya sekadar ingin melaporkan bahwa keduanya saat ini tengah maju di pemilihan legislatif (Pileg).


Simak selengkapnya dalam video berikut.


Penulis Naskah: Michaela Winda Saputra

Video Jurnalis: Michaela Winda Saputra

Video Editor: Michaela Winda Saputra

Produser: Bagus Santosa


#PKB #Jokowi #PresidenJokowi #JernihkanHarapan


Media Sosial Kompas.com:

Facebook: https://www.facebook.com/KOMPAScom/

Instagram: https://www.instagram.com/kompascom/

LINE: https://line.me/ti/p/@kompas.com

TikTok: https://tiktok.com/@kompascom

iOS: https://apple.co/3hXWJ0L

Video Terkini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke