Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banjir Kudus Meluas, 1.619 Orang Mengungsi dan Darurat Bencana Diterapkan

18 Maret 2024, 08:38 WIB
Banjir bandang melanda Kabupaten Kudus, Jawa Tengah. Akibatnya ribuan rumah terendam banjir. Bahkan dilaporkan lima orang tewas dan ribuan orang mengungsi. Berdasar catatan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kudus, Jawa Tengah, per hari Minggu (17/3/2024) pukul 5.00 Wib, ada 29 desa di 5 kecamatan terdampak.

Lalu sebanyak 6.505 rumah terendam dan 1.619 jiwa mengungsi. Selain itu banjir juga merendam 2.148,24 hektar area persawahan, 81 fasilitas pendidikan dan 152 sarana keagamaan. "Warga terdampak banjir 32.952 jiwa atau 9.987 keluarga," kata Kepala Pelaksana BPBD Kudus, Mundir, saat dihubungi melalui ponsel.

Dari catatan petugas, lima orang di Kecamatan Mejobo meninggal akibat banjir. Salah satunya seorang remaja berinisial AVL (15), warga RT 005 RW 004, Desa Temulus, Kecamatan Mejobo, ditemukan meninggal karena tenggelam.

Jasad korban ditemukan pada Jumat (15/3/2024), atau satu hari setelah dia tenggelam. Kepala Basarnas Semarang Budiono mengatakan, korban mulanya melintasi jalan cor yang lebarnya tak sampai satu meter. Lokasi jalan cor itu berada di area persawahan yang terendam banjir dengan ketinggian sekitar dua meter.

Simak berita selengkapnya dalam video berikut!

Penulis : Michael Hangga Wismabrata
Penulis Naskah: Rizkia Shindy
Narator: Rizkia Shindy
Video Editor: Agung Setiawan
Produser: Yusuf Reza Permadi

Musik:Alone - Emmit Fenn

#BanjirKudus #BanjirdiKabupatenKudus #Kudus #Banjir #JernihkanHarapan


Artikel Terkait:
https://yogyakarta.kompas.com/read/2024/03/18/053800078/banjir-bandang-melanda-kudus-5-tewas-tenggelam-dan-ribuan-jiwa-mengungsi
Video Terkini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke