Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Program Makan Siang Gratis Disebut Tak Akan Ganggu Alokasi Dana BOS Saat Ini

7 Maret 2024, 18:00 WIB

Wakil Ketua Komisi X DPR RI dari Fraksi Golkar Hetifah Sjaifudian menegaskan bahwa anggaran untuk program makan siang gratis milik pasangan capres-cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka tidak akan menggunakan alokasi dana bantuan operasional sekolah (BOS) yang sudah ada.


Oleh sebab itu, kata Hetifah, dana BOS yang sebelumnya sudah diberikan ke sekolah-sekolah untuk pengadaan alat tulis kantor (ATK) dan lainnya tidak akan terganggu.


"Pasti akan ada sumber dana baru, seperti penambahan dana BOS atau tentu yang berbeda dengan alokasi yang ada sekarang," kata Hetifah saat ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (7/3/2024).


Hetifah pun meminta para guru honorer dan pihak sekolah tidak mengkhawatirkan pengalihan fungsi dana BOS untuk program makan siang gratis.


Simak selengkapnya dalam video berikut ini.


Video Jurnalis: Claudia Aviolola

Penulis Naskah: Claudia Aviolola

Produser: Nursita Sari

Video Editor: Claudia Aviolola

Musik: Friendly Dance-Nico Staf


#ProgramMakanSiangGratis #JernihkanHarapan

Video Terkini
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke