Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo mengunjungi Banda Neira, pulau yang menjadi tempat pengasingan Sutan Sjahrir pada Selasa (30/1/2024).
Sesaat setelah mendarat, Ganjar tampak berjalan sembari menyapa warga. Terdapat momen pula saat Ganjar membandingkan pesona langsung Pulau Banda Neira dengan potret pemandangan yang diabadikan di uang pecahan Rp 1.000.
"Di uang Rp 1.000 ada gunung, gunungnya ini sebenarnya bukan gunung besar, gunung kecil. Dan gunung itu sekarang ada di depan saya. Oh persis, sama," ungkap Ganjar sambil melihat gunung di hadapannya.
Diberitakan sebelumnya, Ganjar mengupayakan diri agar dapat menyambangi Banda Neira dalam lawatannya ke Maluku. Tandem Mahfud MD itu sebetulnya dijadwalkan berkunjung pada Senin (29/1/2024).
Akan tetapi, pesawat yang ditumpangi Ganjar dari Yogyakarta ke Maluku mengalami gangguan, membuatnya gagal mencapai Ambon dalam waktu yang ditentukan untuk mengejar penerbangan ke Banda Neira sebelum petang.
Simak selengkapnya dalam video berikut.
Penulis Naskah: Michaela Winda Saputra
Video Jurnalis: Vitorio Mantalean
Video Editor: Michaela Winda Saputra
Produser: Bagus Santosa
#Ganjar #GanjarPranowo #BandaNeira #JernihkanHarapan
Media Sosial Kompas.com:
Facebook: https://www.facebook.com/KOMPAScom/
Instagram: https://www.instagram.com/kompascom/
LINE: https://line.me/ti/p/@kompas.com
TikTok: https://tiktok.com/@kompascom
iOS: https://apple.co/3hXWJ0L