Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI Perjuangan Puan Maharani merespons santai agenda makan malam yang terjadi antara Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Menteri Pertahanan (Menhan) sekaligus calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto yang terjadi pada Jumat (5/1/2024) malam.
Hal ini Puan katakan sesaat sebelum menghadiri debat capres yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) di Istora Senayan, Jakarta pada Minggu (7/1/2024).
"Ya bagus, ada makan malam berdua, karena kalau makan malam sendiri enggak enak," jawab santai Puan.
Selain itu, Ketua DPR RI itu juga menanggapi saat ditanya apakah terdapat undangan dari Jokowi untuk perwakilan PDI-P. Puan mengaku menantikan undangan presiden tersebut.
Simak selengkapnya dalam video berikut.
Penulis Naskah: Michaela Winda Saputra
Video Jurnalis: Michaela Winda Saputra
Video Editor: Michaela Winda Saputra
Produser: Adesari Aviningtyas
#JokowiPrabowo #PuanMaharani #PDIP #JernihkanHarapan
Media Sosial Kompas.com:
Facebook: https://www.facebook.com/KOMPAScom/
Instagram: https://www.instagram.com/kompascom/
LINE: https://line.me/ti/p/@kompas.com
TikTok: https://tiktok.com/@kompascom