Sempat beredar video di media sosial mengenai cerita di balik kunjungan calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto, ke Kelurahan Semper Timur, Cilincing, Jakarta Utara, Jumat (30/12/2023).
Dalam video tersebut, seorang wanita berbaju kuning bernama Yuli mengaku dimintai KTP dan data diri oleh pihak Babinsa TNI saat kampanye Prabowo Subianto.
Namun saat didatangi lagi, pernyataan Yuli sangat berbeda. Yuli kini membantah kabar bahwa kedatangan Prabowo dibarengi dengan beberapa anggota Babinsa yang meminta KTP dan KK dari warga sekitar.
"Enggak. Enggak minta KK dan KTP. Cuma datang, tanya keluhannya apa, ya itu keluhannya air PAM saya bilang," ucap Yuli di kediamannya.
Simak selengkapnya dalam video berikut!
Video Jurnalis: Vincentius Mario
Penulis: Vincentius Mario
Penulis Naskah: Meiva Jufarani
Narator: Meiva Jufarani
Video Editor: Galang Wahyu Permata
Produser: Dandy Bayu Bramasta
Musik: Keys to the Apocalypse - Unicorn Heads
#PrabowoGibran #Cilincing #KampanyePrabowo #Babinsa #JernihMemilih #JernihkanHarapan
Artikel terkait: https://megapolitan.kompas.com/read/2024/01/03/09525961/klarifikasi-warga-cilincing-yang-mengaku-ada-babinsa-kumpulkan-ktp-usai